Friday, May 27, 2005

Street Angel

StreetAngel
StreetAngel,
ProPerTy of valentinaws.
Kadang kala kita bagaikan orang yang terdampar.. kesepian.. Serasa anak terlantar di pinggir jalan, tak ada yang peduli. Permainan hidup memang kejam. Dalam kesendirian, segala sesuatu akan terlihat lebih gelap dari biasanya, lebih menyedihkan dari seharusnya, lebih menyakitkan dari kenyataannya.

Lalu apa yang harus dilakukan? Ada 2 pilihan yang terbentang di depan mata. Pilihan pertama, tetap diam dalam kegelapan. Pilihan ini berlaku untuk orang2 yang terlalu pesimis ataupun cape menghadapi hidup, tanpa ia sadari bahwa pilihan ini malah akan semakin menenggelamkannya.

Namun masih ada pilihan lain, yaitu untuk bangkit berdiri (lagi) dan berusaha mencari jalan. Ini tidak mudah. Bayangkan apabila kita harus berjalan meraba dalam gelap tanpa kita tahu bahwa ada batu besar menghadang di jalan. Pilihan ini hanya ditujukan kepada orang2 yang berusaha optimis dalam hidup. Berani melangkah. Berani mengepakkan sayap sekali lagi.

Yang mana yang Anda pilih?

Labels: ,

0 Comments:

Post a Comment

<< Home